23 Juli 2018

Moch. Ichsan: Hikayat Link Radio di LAPAN

Sedikit sekali ditemukan arsip pemanfaatan Teknologi Informasi (TI) di Indonesia pada masa lalu. Berikut cuplikan ungkapan  Moch. Ichsan dari sebuah WhatsApp group. Moch. Ichsan yang pernah bekerja di LAPAN (Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional).

".... (cuplikan yang di-edit-sana-edit-sini)...

Saya dan bu Adri (Adrianti, LAPAN) antara tahun 1986/1988 mengikuti pelatihan komputer Microvax: seperti bagaimana caranya dapat koneksi dengan IBM PC 286/386 di LAPAN Rancabungur, Bogor; dengan menggunakan link radio (407.4 Mhz). Namun, karena jarak terlalu jauh serta antenna yang tidak matching, sering mengalami kegagalan.

Dalam rangka 10 tahun (1989) kerjasama antara DLR (Jerman) dengan LAPAN, terbentuk kerjasama jaringan paket data link radio. Tahun berikutnya (1990), Dr. Rokitanski (DLR) membawa radio, modem, dan software NOS. Test awal di lokasi LAPAN Pusat (Jln . Pemuda no. 1). Jaringan radio ini kemudian dikenal dengan nama JASIPAKTA (Jaringan Komunikasi Paket Data).

Untuk lebih cepat memahami teknologi Internet dan TCP/IP, menjalin kerja-sama dengan rekan-rekan di BPPT. Kebetulan ibu Adri mengenal secara pribadi bapak Imam Sudarwo dan Firman Siregar dari BPPT. Selanjutnya, tahun 1991/1992 terbentuk link radio antara LAPAN Pusat, LAPAN Rancabungur, dan IPTEKnet (BPPT).

Tahun berikutnya terselenggara SEMINAR Dasawarsa 10 tahun kerjasama DLR (Jerman) dan LAPAN  di gedung pertemuan Persada Halim Perdanakusuma. Selanjutnya baru pertemuan dengan UI pertama kali, pasang radio dan modem UI Depok - Lapan Rancabungur.

Pak Onno W Purbo (masih di Amerika?) kemudian merujuk ke pak Suryono Adi Sumarta untuk datang ke Rancabungur untuk instal NOS baru. Hasilnya, link radio Lapan Rancabungur - PAU Mikroelektronika ITB Bandung bersama pak Adi Indrayanto, Pak Armaen Langi, dan lain-lain. Link kemudian berlanjut ke LIPI divisi Elektronika Bandung, STTTekkon, dan seterusnya.

Nama dari jaringan di LAPAN ialah:

  • JASIPAKTA (Jaringan Komunikasi Paket Data).
  • LAPANSAT (Program Mikrosat 1996 - 1999).
  • Mikrosat LAPAN-TUBSAT (2004), diluncurkan 2007.
  • Mikrosat LAPAN-ORARI /IO-86 ---> 26 September 2015. 
Pihak-pihak yang pernah berinteraksi pada JASIPAKTA:

ITB

Pak Onno, Pak Adi Indrayanto, Pak Basuki, Pak Yono Adi Sumarta, Pak Arman H Zairani, Pak Oding (Baycom,  Agung Teknik), Pak Yosef Romansya

IBM

Pak Robi Subiyakto

BPPT

Pak Toto, Pak Syahri, Pak Agung, ......

FASILKOM UI

Pak Samik-Ibrahim, Pak Maman Sutarman, Pak Haydin Syafrudin, ...

LAPAN

Ibu Adriyanti, Pak Rahim Yuba, Pak Harmono, Pak Joko Mulyono, Pak Chris Dewanto, Pak Edwin Winarno, Pak Majid.


....."

-- (Moch. Ichsan, LAPAN).

DISCLAIMER


This is HOW Me Do IT! Grrr... this blog memo is mainly written for OWN PURPOSES. This post is based on "Google Here, There, and Everywhere". Whether this is PLAGIARY or RESEARCH, there has never been a claim that this is an original work, nor is it necessarily the best solution, and not for Scopus consumption :). Please provide feedback, especially if you have alternative explanations. Hopefully, this note will be helpful in the future when you have forgotten how to solve this trivia problem.


DISKLAIMER


INIlah yang KUlakukan! Grrr... memo blog ini terutama ditulis untuk KEPERLUAN SENDIRI. Tulisan ini berbasis "Google Sana, Google Sini, Coba Itu, Coba Ini, Lalu Tanya-tanyi". Entah ini PLAGIAT, entah ini RISET, yang jelas tidak pernah ada klaim bahwa ini merupakan karya asli, serta belum tentu pula merupakan solusi terbaik, serta bukan untuk konsumsi Scopus :). Mohon kiranya memberikan tanggapan, terutama jika memiliki solusi alternatif. Semoga catatan ini akan bermanfaat di masa mendatang, saat sudah lupa cara menyelesaikan masalah trivia ini.

This is the Way!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar