31 Mei 2009

Tidak Layak Tidak Sama Dengan Tua!



Sudah saatnya kita semua memahami perbedaan antara "tua" dan "tidak layak"! Sesuatu yang tua belum tentu tidak layak, dan yang tidak layak belum tentu sudah tua! Dengan pemeliharaan yang tepat, sebuah pesawat terbang dapat terbang berpuluh-puluh tahun, bahkan mungkin hingga 100 tahun! Yang diperlukan hanyalah pemeliharaan yang sesuai dengan prosedur. Pemeliharaan ini memang belum tentu murah, dan terkadang memang lebih murah membeli baru. Namun demikian, janganlah menyalahkan umur dari perangkat tersebut.


Pesan ini terutama untuk disampaikan khusus kepada para birokrat senior berpangkat tinggi, digaji mahal, padahal tidak kompeten.


DISCLAIMER


This is HOW Me Do IT! Grrr... this blog memo is mainly written for OWN PURPOSES. This post is based on "Google Here, There, and Everywhere". Whether this is PLAGIARY or RESEARCH, there has never been a claim that this is an original work, nor is it necessarily the best solution, and not for Scopus consumption :). Please provide feedback, especially if you have alternative explanations. Hopefully, this note will be helpful in the future when you have forgotten how to solve this trivia problem.


DISKLAIMER


INIlah yang KUlakukan! Grrr... memo blog ini terutama ditulis untuk KEPERLUAN SENDIRI. Tulisan ini berbasis "Google Sana, Google Sini, Coba Itu, Coba Ini, Lalu Tanya-tanyi". Entah ini PLAGIAT, entah ini RISET, yang jelas tidak pernah ada klaim bahwa ini merupakan karya asli, serta belum tentu pula merupakan solusi terbaik, serta bukan untuk konsumsi Scopus :). Mohon kiranya memberikan tanggapan, terutama jika memiliki solusi alternatif. Semoga catatan ini akan bermanfaat di masa mendatang, saat sudah lupa cara menyelesaikan masalah trivia ini.

This is the Way!

14 Mei 2009

Kembali ke MINIX

Saya mulai berkenalan dengan MINIX sudah luamaa sekale, yaitu semenjak penghujung tahun 1980-an... Pada awalnya, MINIX hanya dapat diperoleh dengan membeli disketnya pada Prentice Hall. Karena itu, pernah terfikir untuk mengembangkan sendiri sebuah kernel. Namanya pun sudah dicetuskan, yaitu "IBUNIX" -- IBUNIX bukan UNIX! Tentunya ini bukan ide orsinil. Bahkan saya percaya, banyak pemain MINIX lain yang berbagi ide/cita-cita yang serupa. Sekurangnya ada satu sobat yang betul-betul menekuni wacananya untuk mengembangkan sebuah kernel beneran sampai jadi. Namanya... Linus Torvalds!

Selanjutnya, terjadi hubungan "sambung-putus" dengan MINIX. Salah satu masalah MINIX ialah ketertinggalan pengembangan perangkat keras baru. Sukses paling akhir menginstall MINIX (3.1.2a) pada sebuah komputer beneran, terlaksana sebuah Pentium4/1700 MHz beberapa tahun yang lalu. Setelah itu, ada saja masalah perangkat keras yang timbul.

Problem perangkat keras lawas teratasi dengan melakukan emulasi. Semula, tidak ada masalah jika menggunakan Qemu. Namun kemudian, qemu terjangkin penyakit terdapat yang berhubungan dengan adaptor ethernet. Penyakit serupa juga timbul pada Virtual Box. Akhirnya, terpaksa hijrah ke VMware.

Begitulah kejadiannya... yaitu mulai kembali ke MINIX. Kalau dahulu pernah berwacana IBUNIX, eh sekarang mulai bermimpi bikin INUL -- INUL is NOT USING LINUX. Cape deh!

Catatan: Minix akan ditinggalkan serta diganti dengan Pegelinux?!



DISCLAIMER


This is HOW Me Do IT! Grrr... this blog memo is mainly written for OWN PURPOSES. This post is based on "Google There, Google Here, Try That, Try This, Then Ask". Whether this is PLAGIARY or RESEARCH, there has never been a claim that this is an original work, nor is it necessarily the best solution, and not for Scopus consumption :). Please provide feedback, especially if you have alternative explanations. Hopefully, this note will be helpful in the future when you have forgotten how to solve this trivia problem.


DISKLAIMER


INIlah yang KUlakukan! Grrr... memo blog ini terutama ditulis untuk KEPERLUAN SENDIRI. Tulisan ini berbasis "Google Sana, Google Sini, Coba Itu, Coba Ini, Lalu Tanya-tanyi". Entah ini PLAGIAT, entah ini RISET, yang jelas tidak pernah ada klaim bahwa ini merupakan karya asli, serta belum tentu pula merupakan solusi terbaik, serta bukan untuk konsumsi Scopus :). Mohon kiranya memberikan tanggapan, terutama jika memiliki solusi alternatif. Semoga catatan ini akan bermanfaat di masa mendatang, saat sudah lupa cara menyelesaikan masalah trivia ini.

Qapla!