17 Juli 2021

Mesin Ketik (Typewriter)



Contoh Mesin Ketik Jaman Dahulu (Sumber: Wikipedia)

Saya sudah uzur! Seberapa uzurkah daku (=How old am I)? Sedemikian uzurnya, sehingga terkadang mengenal perangkat keras yang sudah lama tidak lagi digunakan!

Topik hari ini ialah mesin ketik, sebuah mesin cetak yang biasanya tidak menggunakan listrik. Bagaimanakah cara menggunakan mesin tik?

Pertama-tama kita harus menyisipkan selembar kertas. Kalau memerlukan kopian, kita menggunakan kertas karbon. Ya, itulah asal-usul dari istilah "Carbon Copy (CC:)".


Kertas Karbon (Sumber: Wikipedia).

Bagaimana kalau mau membuat ratusan kopi, seperti umpamanya soal ujian? Untuk hal tersebut, digunakan mesin stensil (sablon). Master stensil dapat dibuat dengan mesin tik, atau pun dengan perangkat "Electric Stencil'. Hingga pertengahan tahun 1980an, mesin foto kopi masih merupakan barang mewah. Pada saat tersebut, ITB (Institut Teknologi Bandung) pun masih menggunakan mesin stensilan.

Salah satu ke-istimewa-an keyboard mesin tik ialah tidak ada tombol "ENTER". Sebagai pengganti, ada sebuah tuas manual yang menggembalikan "CURSOR" kembali ke sebelah kiri. Hanya ada satu pilihan satu font yaitu "Courier", dengan hanya satu ukuran! Selain itu, hanya ada satu pilihan "Left Allignment". Kalau kursor sudah hampir sampai ujung kanan, maka akan ada bunyi Bel "Ting".

Bagaimana kalau membuat kesalahan? Itulah gunanya Tipp-Ex dalam bentuk lembaran kertas mau pun cairan!

Tipp-Ex Cair (kiri) dan Kertas (kanan), [Sumber: Wikipedia++]

Bagaimana dengan "COPAS" (COpy and PAste)? Ha... ha... ha... SAVE? @#~&^%(&(*^%&%&^%&%& !


DISCLAIMER


This is HOW Me Do IT! Grrr... this blog memo is mainly written for OWN PURPOSES. This post is based on "Google There, Google Here, Try That, Try This, Then Ask". Whether this is PLAGIARY or RESEARCH, there has never been a claim that this is an original work, nor is it necessarily the best solution, and not for Scopus consumption :). Please provide feedback, especially if you have alternative explanations. Hopefully, this note will be helpful in the future when you have forgotten how to solve this trivia problem.


DISKLAIMER


INIlah yang KUlakukan! Grrr... memo blog ini terutama ditulis untuk KEPERLUAN SENDIRI. Tulisan ini berbasis "Google Sana, Google Sini, Coba Itu, Coba Ini, Lalu Tanya-tanyi". Entah ini PLAGIAT, entah ini RISET, yang jelas tidak pernah ada klaim bahwa ini merupakan karya asli, serta belum tentu pula merupakan solusi terbaik, serta bukan untuk konsumsi Scopus :). Mohon kiranya memberikan tanggapan, terutama jika memiliki solusi alternatif. Semoga catatan ini akan bermanfaat di masa mendatang, saat sudah lupa cara menyelesaikan masalah trivia ini.

Qapla!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar